Bimtek Hukum Acara Perselisihan Hasil Pemilu bagi PKN Resmi Ditutup

Diunggah pada : thursday , 25 May 2023 00:00

BOGOR, HUMAS MKRI - Bimbingan Teknis (Bimtek) Hukum Acara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Tahun 2024 bagi Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) secara resmi ditutup pada Kamis (25/5/2023). Kegiatan Bimtek sendiri telah dilaksanakan sejak Senin, 22 Mei 2023, di Pusat Pendidikan Pancasila dan Konstitusi (Pusdik MK), Cisarua, Bogor, Jawa Barat.

Kepala Bidang Program dan Penyelenggaraan Pusdik MK Nanang Subekti dalam penutupan kegiatan mengatakan materi yang telah diberikan dalam bimtek ini dapat memberikan pemahaman kepada para peserta mengenai tata beracara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum di MK.

Nanang menjelaskan, sifat penyelesaian PHPU sangat cepat, sehingga hukum acara PHPU ini sangat ketat. Hal ini dilakukan agar penyelesaian perkara PHPU dapat selesai tepat waktu.

Nanang berharap, para peserta bimtek tidak berhenti di sini, sebaliknya bisa menyampaikan atau membuat bimtek kecil di Pimda masing-masing. Sehingga materi selama bimtek dapat dipahami oleh seluruh kader PKN. “Kalau prakteknya membuat permohonan atau keterangan partai pihak terkait sangat sederhana, yang susah itu mengumpulkan buktinya. Itu yang paling susah, nah itu harus dipahami betul oleh kader-kader PKN supaya nanti betul-betul mempersiapkan sejak dini. Menang atau kalah itu persoalan lain tetapi mempersiapkan sejak dini untuk mengumpulkan bukti-bukti yang terjadi setiap TPS masing-masing,” terangnya kepada para peserta bimtek.

Sementara Sekjen PKN Sri Mulyono dalam sambutan penutupan mengapresiasi kegiatan bimtek yang dilaksanakan oleh Pusdik MK. Mulyono memohon maaf sekiranya dalam proses bimtek mungkin ada kekurangan, kesalahan dari peserta. “Karena ini yang pertama buat kami, mungkin ada kekurangan, ada kesalahan mohon dimaafkan dan dimaklumi. Kepada para peserta kami mengucapkan terima kasih kepada para peserta karena telah mengikuti dengan sangat baik dan tertib,” ujarnya.

Kepada kepada para peserta Mulyono juga berharap agar ilmu yang didapatkan dari bimtek ini dapat menjadi bekal bagi para peserta khususnya PKN di daerah-daerah seluruh Nusantara untuk memberikan bimbingan atau ilmu kepada kader-kader lainnya.

 

Kesan dan Pesan Peserta

Elvista Buni dari PKN Pimda Papua Tengah menyampaikan kesan dan pesan selama mengikuti bimtek. Elvista mengatakan kegiatan ini sangat positif sehingga para peserta dapat memahami seluk beluk MK, baik secara struktural, tugas dan fungsi di MK.

“Kami mengucapkan terim kasih atas pelayanan di Pusdik, petugas ramah dan selalu siap melayani. Fasilitas yang baik dan bersih, fasilitas belajar dan penyampaian materi yang lengkap dan memadai materi yang mudah. Kami PKN berharap kegiatan seperti ini dapat diadakan kemudian hari. Saya dan teman-teman seluruh peserta menyampaikan terima kasih. Mungkin mohon maaf kesalahan kami yang tidak sesuai. Saya belum pernah mengikuti bimtek MK sebelumnya,” ungkapnya.

 


Baca juga:

Ketua MK Buka Bimtek Hukum Acara Perselisihan Pemilu Bagi PKN

Kader PKN Belajar Mekanisme Pengajuan Perkara Perselisihan Hasil Pemilu

Kader PKN Latihan Praktikum Menyusun Permohonan Perselisihan Pemilu


 

Penulis: Utami Argawati

Editor: Nur R.